Senin, 25 Februari 2013
Ayam Masak Jamur
Cara membuat dan bahan yang dibuthkan untuk membuat Ayam Masak Jamur
Bahan :
225 gr dada ayam, potong sebesar satu suapan
1 bawang bombay, cincang
1 siung bawang putih, iris halus
5 cm jahe segar, iris tipis
3 jamur hioko, rendam dan potong-potong
50 gr jamur merang, potong-potong
50 gr jamur kancing, potong-potong
Bumbu Perendam :
1/2 sdt garam
2 sdm kecap asin encer
2 sdt tepung maizena
Saus :
Garam dan lada hitam bubuk
1 sdm kecap asin encer
250 ml kaldu ayam
2 sdt tepung maizena
1 sdt saus tiram
2 sdm minyak
1 sdt arak tape atau dry sherry
sedikit penyedap rasa (jika suka)
Cara Membuat :
~ Campur semua bahan bumbu perendam, masukan daging ayam ke dalamnya. Biaran meresap selama 10 menit. Tiriskan.
~ Campur semua bahan saus.
~ Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang bombay, bawang putih dan jahe selama 2-3. Angkat dan sisihkan.
~ Tumis ayam dalam miyak yang tersisa selama 1 menit. Tambahkan sedikit minyak jika perlu.
~ Masukkan kembali campuran tumis bawang ke dalam wajan, tumis dan aduk rata. Masukkan campuran bahan saus ke dalam wajan dan masak dengan api kecil hingga saus mengental. Sajikan panas.
Tips : jamur dapat diganti dengan jenis lain yang disukai atau yang tersedia .
untuk 2 porsi
sumber : Aneka Masakan China
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar