paytren

Minggu, 08 Juni 2014

Kolak Buah



Cara membuat dan bahan yang dibutuhkan untuk membuat Kolak Buah

Bahan :
100 gr semangka merah, iris dadu
100 gr mangga harum manis, kupas, potong dadu
1 bh avokad/alpukat, potong dadu
100 gr cincau hitam, potong dadu

Saus :
1/2 bh jeruk lemon, diambil airnya
250 ml sari buah nanas, siap pakai
1/2 sdt jahe halus
1 lbr daun pandan
100 ml air
200 ml air jeruk manis
100 gr kismis
400 ml santan

Cara membuat :
~   Saus : Rebus air, jahe, dan daun pandan hingga harum.Tuangkan kismis dan santan, masak dengan terus diaduk agar tidak pecah. Angkat. Tuangkan sari nanas, air jeruk manis dan air jeruk lemon, aduk rata.

~   Campur buah dan masukkan  ke dalam saus. Simpan dalam lemari pendingin. Sajikan sebagai minuman yang menyegarkan.

untuk : 6 porsi
sumber : Yummy & Healthy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar